Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian Jalan Cepat

Pengertian Olahraga Jalan Cepat |Kumpulan-Olahraga| Jalan Cepat merupakan salah satu Nomor yang di perlombakan dalam olahraga Atletik, sedangakan pengertian Jalan Cepat adalah Gerak maju dengan melangkah tanpa adanya hubungan terputus dengan tanah, Setiap kali kaki melangkah kaki depan haru menyentuh tanah sebelum kaki belakang melangkah meninggalkan tanah, ketika melangkah kaki atlet harus lurus dan tumpuan kaki dalam keadaan posisi tegak lurus. Selama melakukan Jalan Cepat ini kaki seorang Atlet harus selalu bersentuhan dengan tanah dan tidak melayang atau melompat karena dalam peraturan dasarnya adalah setidaknya satu kaki harus selalu berada dan bersentuhan dengan tanah.

Pengertian Olahraga Jalan Capat Meskipun Olahraga Jalan Cepat ini terlihat sangat mudah yaitu hanya berjalan dengan kecepatan yang semaksimal mungkin, jalan cepat ini ternyata mampu membakar kalori hingga 167 kalori setiap 30 menit. Tentu olahraga ini tidak kalah dengan olahraga lain nya seperti Berenang, lari dan oleharag lainnya, dalam melakukan olahraga jalan cepat ini tidak membutuhkan Fasilitas khusus yaitu hanya mmembutuhkan Sepatu yang nyaman dan aman akan tetapi atlet juga harus menguasai Teknik Olahraga Jalan Cepat.


Pengertian Olahraga Jalan Cepat Jalan cepat ini tidak hanya di lakukan oleh Individu / Perorangan untuk berolahraga akan tetapi Olaraga Jalan Cepat ini telah diakui menjadi salah satu Cabang Induk Olahraga Atletik IAAF (International Amateur Athletic Federation), hal ini terbukti dengan di selenggarakan nya pertandingan cabang olahraga resmi di Olimpiade dan kejuaraan-kejuaraan resmi dan kejuaraan Atletik Internasional lainnya.

Pengertian Olahraga Jalan Cepat Seperti Olahraga lari yang terdiri atas beberapa Nomor lari diantaranya, Lari Jarak Pendek, Lari Jarak Menengah, Lari Jarak jauh dan Lari Estafet, pada Olahraga jalan cepat juga terdapat beberapa Nomor Jalan Cepat diantaranya Untuk Wanita Jalan Cepat Nomor 3,5 Km dan 10 Km. dan Untuk Pria 1 Kilometer 3,5 , 10 dan 20 Km, kemudian untuk kelas pelajar jalan cepat biasanya dilakukan dengan jarak 1,3 Km. Jalan capat ini pertama kali di pertandingkan dalam kejuaraan resmi di London Inggris pada tahun 1867, dan kemudian seiring perkembangan zaman Olahraga Jalan cepat ini mulai menyebar ke seluruh penjuru dunia tidak terkecuali indonesia, hal ini terlihat mulai diadakan nya pertandingan Jalan Cepat sebagai bagian dari Olahraga Atletik pada tahun 1978 yaitu mempertandingkan nomor 5 dan 10 Km untuk wanita serta 10 dan 20 Km untuk pria.  

Demikian lah Pembahasan tentang Pengertian jalan Cepat, semoga dengan jalan cepat kita dapat menjaga agar tuguh kita senantiasa sehat dan bugar.

Artikel Jalan Cepat lainnya :

1. Pengertian Jalan Cepat 
2. Teknik Jalan Cepat 

Sumber http://kumpulan-olahraga.blogspot.com/