Terungkap! Ini 10 Fakta Warna Ungu yang Perlu Kamu Tahu
10 Fakta Warna Ungu | Ada banyak sekali jenis warna yang ada mulai dari warna merah, kuning, hitam, biru, dan coklat. Apabila berbicara tentang warna yang banyak disukai oleh para perempuan, maka warna merah muda, oranye, kuning, dan merah biasanya menjadi salah satu pilihan kaum hawa. Di sisi yang lain para pria lebih suka menggunakan warna yang cenderung gelap dan netral seperti hitam, coklat, atau pun biru tua.
Dari penjelasan di atas terlihat bahwa warna ungu bukanlah salah satu warna yang banyak difavoritkan oleh orang-orang. Hal yang menarik adalah warna ungu ternyata menyimpan banyak sekali fakta menarik yang akan kami ungkapkan disini.
Arti warna menurut kepribadian manusia
Mau tahu apa saja fakta menarik dari warna ungu ?
Mari simak penjelasan lengkapnya dibawah ini.
1.Warna yang Terbuat dari Batubara
Hal menarik yang pertama dari warna ungu adalah warna ini merupakan warna pertama yang dibuat oleh seorang pria dari Batubara dan dinamakan Mauveine. Seseorang yang bernama Willliam Henry Perkins disebut sebagai pria yang menemukan resep warna ungu pada tahun 1856.
2.Warna yang Digunakan Sebagai Lambang Duka
Sebenarnya warna yang banyak digunakan sebagai ekspresi kesedihan dan berkabung adalah warna hitam. Ternyata warna ungu juga digunakan oleh masyarakat di Thailand khususnya para wanita yang berduka dan ditinggal oleh suami mereka yang wafat.
3.Salah Satu Tanda Kehormatan
Mungkin sebagian besar dari kamu yang membaca tulisan ini merasa bahwa warna yang banyak digunakan untuk melambangkan kehormatan adalah warna emas. Fakta yang menarik adalah di Jepang, warna ungu sering kali digunakan untuk melambangkan jabatan, kekayaan, dan juga kekuasaan.
4.Gunakan Warna Ungu Sebagai Lambang Kesetiaan
Fakta menarik dari warna ungu yang selanjutnya adalah warna ini memiliki arti sebagai warna dari keadilan atau pun kesetiaan. Hal ini dikarenakan warna ungu merupakan hasil kombinasi dari warna merah dan warna biru.
5.Warna yang Sangat Jarang Ditemukan di Alam
Bagi kamu yang menyukai petualangan ke alam seperti mendaki gunung dan lain sebaginya. Pasti akan tahu bahwa sebagian besar warna alam yang akan kamu temui adalah warna hijau mulai dari pohon, rumput, dan daun. Sangat jarang sekali kamu bisa menemukan warna ungu yang ada di alam meskipun ada jenis tanaman yang berwarna ungu.
Lihat pula : 7 Arti warna pelangi !! kamu harus tahu
6.Bisa Digunakan untuk Memancarkan Aura Tertentu
Jka kamu termasuk orang yang sangat suka memberikan kesan melalui komunikasi non verbal kepada orang lain, maka warna ungu sangat bisa membantu kamu melakukan hal tersebut. Warna ungu faktanya mampu memancarkan aura misterius dan juga spiritualitas dari para pemakainya.
7.Warna Uangu Termasuk Warna Sekunder
Seperti yang kita ketahui bahwa ada tiga jenis warna yang termasuk ke dalam warna primer yaitu warna merah, biru, dan warna kuning. Ketiga jenis warna ini bisa digabungkan untuk membentuk jenis warna yang lain. Warna ungu termasuk dari warna sekunder yang dihasilkan dari gabungan warna merah dan juga warna biru.
8.Warna yang Bisa Meningkatkan Kecerdasan Mental
Warna ungu merupakan jenis warna yang memilki kemampuan untuk meningkatkan daya imajinasi dan sensitivitas yang dimiliki oleh seseorang.
9.Mampu Memberikan Ketenangan
Bukan Cuma bisa meningkatkan kecerdasan mental saja, sebab warna ungu ternyata memiliki kemampuan untuk memberikan kesan ketenangan dan kesejukan bagi siapa saja yang melihatnya.
10.Banyak Digunakan Para Bangsawan
Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya bahwa warna ungu merupakan jenis warna yang menunjukkan kekuasaan dan tanda kehormatan bagi seseorang. Hal ini juga yang menyebabkan banyak bangsawan yang ada di dunia menggunakan warna ungu sebagai jubah kebesaran mereka.
Itulah kesepuluh fakta yang bisa kami bagikan kepada kamu semua berkaitan dengan warna ungu. Sebagian besar fakta di atas mengungkapkan bahwa warna ungu memiliki banyak manfaat bagi orang yang melihatnya dan juga jenis warna yang digunakan sebagai lambang kekuasaan dan keagungan.
Semoga informasi yang telah kami sampaikan di atas dapat menambah pengetahuan kamu semua berkaitan dengan fakta warna ungu.
Baca juga :
Semoga bisa menginspirasi!